Senin, 26 November 2012

SIKAP ANAK TERHADAP ORANG TUA

Selama ini yang sering kita dengar dalam setiap ceramah yang berisi mengenai sikap terhadap orangtuanya.anak harus hormat,mematuhi dan bersikap yang baik-baik(lisan/perbuatan)kepada orang tua, menurutnya segala perkataanya harus di ikuti anaknya.padahal orang tua yang baik itu disamping sebagai pelindung dan pembimbing,yang bisa diajak diskusi dalam membicarakan cita-cita,misal. juga perlu dibedakan antara nasehat dan saran/usulan. nasehat itu meliputi nilai-nilai yang prinsipil (sesuai logika),dan moralitas atau norma-norma agama,seperti kedisiplinan,kejujuran,tanggungjawab,harga-menghargai,hormat-menghormati,dan lain-lain.dan saran berkaitan dengan cita-cita bidang studinya yang hendak ditekuni.jadi seorang anak dikatakan membantah nasehat orangtuanya.dalam hal ini orang tua juga tidak bisa memaksakan usulan-usulanya.bila sianak mempunyai pendapat yang lebih mantap dan yakin bisa mempertanggungjawabkannya, orang tua tidak boleh mengendorkannya.format interaksi orang tua-anak seperti di atas bila keduanya tetap ada rel-rel agama dan logika.dilihat bila sianak sudah menjadi dewasa dan merasa mampu secara fisik dan mental mengatasi orangtuanya, sendirian tanpa melibatkan orang luar, maka lebih baik di atasi sendiri.

CARA BUDIDAYA PADI DIDUSUN GEGER,PENGKOL

Arti penting dan manfaat padi bagi kehidupan manusia
padi merupakan bahan makanan yang menghasilkan beras. bahan makanan ini merupakan makanan pokok bagi sebagian besar penduduk indonesia. meskipun padi dapat di ganti oleh makanan lainnya, namun padi memiliki nilai tersendiri bagi orang yang bisa makan nasi dan tidak dapat dengan mudah di gantikan oleh bahan makanan lain. padi adalah salah satu bahan makanan yang mengandung gizi dan penguat yang cukup bagi tubuh manusia, sebab didalamnya terkandung bahan mudah di ubah menjadi enenrgi.

Bercocok tanan padi
padi dibudidayakan dengan tujuan mendapatkan hasil yang setinggi-tingginya dengan kualitas sebaik mungkin, untuk mendapatkan hasil yang sesuai harapan,maka tanamam yang akan ditanami harus sehat dan susur. tanaman yang sehat ialah tanaman yang tidak terserang oleh hama penyakit,tidak mengalami defisiensi hara.
1. Penggunaan benih
a. benih unggul
b.bersertifikat
2. Persiapan lahan untuk persemaian
a.tanah harus subur
b.cahaya matahari
c.pengairan
3.Pengolahan tanah calon persemaian
a.persemaian kering
b.persemaian basah
4.Penaburan benih
seleksi terhadap benih yang kurang baik,terapung,melayang,harus dibuang.

Lama perendaman benih,benih direndam dalam air selama 24 jam kemudian diperam (sebelumnya ditiriskan/dietus),lama pemeraman yaitu selama 4 atau 5 hari, agar didalamnya pemeraman tersebut benih berkecambah.

Pengolahan tanah bertujuan untuk mengubah keadaan tanah pertanian dengan alat tertentu sehingga memperoleh susunan tanah(struktur tanah)
a.pembersihan
b.pencangkulan
c.pembajakan
d.penggarukan

Cara menanam bibit padi diawali dengan menggaris tanah/menggunakan tali pengukur untuk menentukan jarak tanam.setelah pengukuran jarak tanam selesai dilakukan penanaman padi secara serentak.
a.Penyulaman
1.bibit yang digunakan harus jenis yang sama.
2.bibit yang digunakan merupakan sisa bibit yang terdahulu
3.penyulaman tidak boleh melampaoi 10 hari setelah tanamb.

b.Pengairan
pengairan secara terus menerus dan pengairan secara piriodik
c.Pemupukan tujuannya adalah untuk mencukupi kebutuhan makanan yang berperan sangat penting bagi tanaman baik dalam proses pertumbuhan/produksi,pupuk yang sering di gunakan oleh petani berupa.
pupukl alam atau organik dan pupuk buatan atau an organik
Dosis pupuk yang digunakan
pupuk urea,pupuk sp, pupuk KCL atau sesuai dengan analisis tanah.
Demikian informasi tentang budidaya tanamam padi di dusun geger,pengkol semoga anda butuh untuk tanaman padi.


Senin, 19 November 2012

STANDAR PENAMPILAN PRIBADI

Pengertian grooming dalam standar penampilan pribadi

Bahwa penampilan yang menarik adalah salah satu kunci sukses dalam bekerja, terutama bidang pekerjaan yang sering berhubungan dengan orang lain atau masyarakat luas. sehingga dapat memberirespon yang positif dan percaya.
Jadi pengertian grooming adalah penampilan diri seseorang yang terjaga dan selalu rapi secara keseluruhan, dimulai dari ujung rambut sampai ujung kaki.

Memelihara standar penampilanpribadi

Penampilan adalah bagaimana kita memandang dan memperlakukan diri kita,ketika orang lain menilai kita.
ada beberapa cara agar penampilan menimbulkan kesan yang menarik di hadapan kolega dan pelanggan.
a. Berpenampilan bersih dan rapi
b. Tampil dengan menarik

Kualitas kepribadian dalam standar penampilan pribadi
a. Pengertian kepribadian adalah sifat hakiki yang tercemin padasikap seseorang atau suatu bangsa yang membedakan dirinya dari orang atau bangsa lain.

 
 b. Faktor-faktor yang membentuk kepribadian
  • Faktor biologis adalah faktor kelahiran manusiaatau hubungan sedaerah.
  • Faktor kultural dan peradapan adalah faktor sejarah hidup manusia dalam peradapan dan kebudayaan yang menyangkut kumpulan nilai-nilai, konsep-konsep, pengetahuan dan kebiasaan manusia dalam hidup masyarakat.
  • Faktor kekeluargaanmerupakn hal terpenting dalam membentuk kepribadian seseorang, karena dari keluarga awal seseorang belajar melakukan interaksi dengan orang lain, belajar mengenal adat istiadat, budaya,norma-norma, etika,dan nilai-nilai tradisi yang berlakudalam kehidupanbermasyarakat.
  • Faktor sosial dan lingkungan, status sosial seseorang dan limgkungan pergaulannya sepertikeluarga, sekolah, tempat tinggal, budaya, dan adat istiadat mempunyai pengaruh yang besar dalam membentuk kepribadian seseorang.

AMPAS KOPI UNTUK KECANTIKAN

  • Bahan Masker Wajah 
Ampas kopi pun juga dapat di gunakan sebagai masker wajah. tambahkan putih telur pada ampas kopi, aduk rata hingga menjadi pasta dan oleskan pada wajah, diamkan selama 15 menit kemudian bersihkan, wajah akan terasa lebih kencang, halus dan bersinar.


  • Mencerahkan Kulit Kusam                        
Agar wajah tampak lebih bersih cerah, gunakan campuran ampas kopi,minyak zaitun dan bubuk bengkoang. gunakan sebagai masker dan diamkan selama 15 menit kemudian bersihkan.
  • Mengangkat Kulit Mati  
Jika anda tidak suka aroma amis putih telur, campur ampas kopi dengan susu cair hingga menjadipasta yang kental,lalu oleskan pada wajah. gosok dan pijat perlahan seluruh wajah dan leherselama 10 menit, kemudian bilas hingga bersih sambil pijat dengan perlahan.setelah itu oleskan pelembab.


  • Menghaluskan Kulit   
Campurkan ampas kopi dengan garam pun juga dapat membantu kulit menjadi halus. caranya,campur ampas kopi dan tambahkan garam secukupnya. gosokkan secara perlahanpada tubuh dan bilashingga bersih. 

MIE GORENG KEJU

  • BAHAN
1. Mie telur cap 3 ayam 150 g
2. Keju cheddar 100 g, potong 1x3 cm
3. Tepung terigu 2 sdm
4. Telur ayam 2 butir
5. Bawang bombay cincang 2 sdm
6. Seledri cincang 1 sdm
7. Merica bubuk 1\2 sdt
8. Garam secukupnya
9. Air 750 ml



  • Cara membuatnya
1. Didihkan air, masukkan Mie telur cap 3 ayam dan 3 sdm minyak, rebus hingga lunak, angkat tiriskan
2. Panaskan 3 sdm minyak, tumis bawang bombay hingga harum, angkat
3. Campur Mie telur cap 3 ayam, bawang bombay tumis, tepung terigu, 1 butir telur,merica,garam,dan seledri, aduk rata
4. Ambil sedikit adonan mie,beri sepotong keju di tengahnya, buat bentuk lonjong, lalu celupkan dalam telur hingga merata
5. Panaskan minyak goreng hingga kuning kecokelata,angkat dan tiriskan
6. Sajikan dengan saus sambel

Senin, 12 November 2012

KUE PUTRI SALJU

 Resep Kue Putri Salju.


Resep Kue Putri Salju
Bahan Kue Putri Salju :
  • 175 gram margarin
  • 3 kuning telur
  • 100 gram keju edam parut
  • 1/4 sendok teh garam
  • 175 gram tepung terigu, ayak
  • 30 gram tepung maizena
  • 350 gram gula bubuk
Lalu untuk proses pemembuatan Kue Putri Salju ini bisa anda simak diabwah:
Cara Membuat Kue Putri Salju
  • Siapkan loyang pipih, olesi dengan margarin, sisihkan
  • Kocok margarin hingga mengembang, masukkan telur dan terus kocok hingga mengembang
  • Masukkan tepung terigu, maizena, aduk rata, tambahkan keju edam dan garam, aduk rata hingga menjadi adonan yang dapat dibentuk
  • Ambil satu sendok teh adonan. bentuk bola, taruh di atas loyang, beri jarak
  • Panggang dalam oven dengan temperatur 160 derajat celcius selama 15 menit hingga matang
  • Dinginkan, taburi dan lumuri dengan gula bubuk, hingga seluruh bagian kue tertutup gula, simpan dalam stoples kedap udara.

KHASIAT DAN MANFAAT DAUN SIRIH

Manfaat sirih untuk kesehatan sangat besar, daun tersebut mengandung zat anti sepetik pada seluruh bagiannya. Daunnya bisa mengobati mimisan, mata merah keputihan, disfungsi ereksi, membuat suara nyaring.

Khasiat daun sirih telah teruji secara klinis. hingga saat kini, penelitian daun sirih masih terus di kembangkan

Cara pemanfaatan daun sirih untuk kesehatan

1. Obat batuk

a. Siapkan 15 lembar daun sirih
b. Tiga gelas air
c. Cuci bersih daun sirih tersebut dan rebus sampai rersisa menjadi tiga perempat bagian
d. Minum bersamaan dengan madu

KURA-KURA

Cerita Tentang pelajaran hidup dan kura-kura

ketika air laut pasang di sertai dengan anginkencang yang menghempas oombak dengan kerasnya,suatu peristiwa yang menajubkan terjadi puluhan, ratusan, atau bahkan ribuan kura-kura terdampar pada hamparan pasir lautdi sebuah pantai. kura-kura itu terhempas dari laut dalam berbagai keadaan yang sulit. lebih dari setengah jumlahnya terbaring dengan tubuhterbalikdi atas pasir tandus yang diterpa panas matahari siang. sebagian lagi dengan tubuh tertanamdalam tumpukan pasir yang bahkan hanya menyisakan katanya di permukaan. beberapa dari mereka tertindih tubuh kawan-kawan mereka yang lain. dan sementara yang lain dan tertatih-tatih berusaha merangkak menuju laut untuk mereka renguh.

Kamis, 18 Oktober 2012

SEJARAH DUSUN GEGER

SEJARAH


SEJARAH DUSUNKU DAN AKU..

Hai.........aku sekolah di SMK Teruna jaya 1 Nglipar Alamatku Geger,Pengkol,Nglipar,gunung kidul.Entah mengapa dusunku dinamai dusun geger mungkin.....




Pada saat penjajahan belanda di indonesia rakyat indonesia sangat menderita tak terkecuali penduduk desa pengkol. pada waktu itu belanda mencari wanita2 cantik untuk melayani nafsu bejat para kompeni belanda. tetapi para penduduk asli tidak dapat berbuat apa2 karena keterbatasan alat dan senjata sehingga tidak dapat melawan kebejatan tentara belanda.pada suatu malam jendral belanda rapat dengan tentara, rapat itu berisikan nanti jika terdengar bunyi meriam tentera belanda harus kembali ke markas pusat. ternyata ada salah satu warga yang mendengar pernyataan jendral belanda.mendengar pernyataan tersebut warga tadi langsung melapor ke ketua adat,kemudian ketua adat langsung mengutus warga tadi mengundang warga2 yang lain untuk berkumpul di rumahnya, pada suatu malam pemuka agama, ketua adat melakukan rapat sehingga terdapat suatu ide, karena di pegunungan terdapat batu besar maka batu tersebut di gulingkan kebawah agr terdengar suara seperti meriam, maka seluruh warga berduyun-duyun ke pegunungan untuk menggulingkan batu.Tetapi usaha2 itu sia2 karena semua warga tidak mampu menggukingjan batu itu,tetepi warga tidak putus asa sehinnga mereka berkumpul kembali untuk mencari jalan keluar,akhirnya tercetus ide baru , pada saat itu di hutan banyak terdapat bambu m,aka warga membuat meriam dari atau biasa disebut NAGOR, lalu warga membuat nagor banyak sehinnga saat di bunyikan seperti bunyi meriam.Pada saat itu belanda mengira bahwa itu suara meriam sehingga belanda pergi dari desa pengkol.Sehingga sebagian warga menghuni hutan tersebut dan diberi nama GEGER karena sura nagor mirip meriam glrger........ger....Dan sekarang dusun geger berkembang,sekarang bukan hutan lagi dan menjadi bagian dari desa pengkol.


mugkin itu sejarahnya mengapa dikasih nama geger soalnya tidak banyak warga yang mengetahui cerita tersebut....

AIR TERJUN SRI GETHUK

Wisata Alternatif di Gunung Kidul: Air Terjun Sri Gethuk

13379278221955950960
dokumen pribadi
Kabupaten Gunung Kidul, dahulu sangat terkenal dan identik dengan kekeringan, hutan gundul, tanah tandus dan berbatu. Namun saat ini kesan itu mestinya sudah hilang ditelan semilir angin dan rimbunnya pohon pohon hutan di  rakyat yang menutupi berbagai tanah yang dahulunya kosong dan tandus. Pohon pohon seperti jati dan mahoni begitu mendominasi selain kelapa, rambutan, sengon, dan lain lain.
1337928044578742030
dokumen pribadi
Di beberapa kecamatan terutama yang mempunyai pantai memang masih terasa aroma kering di musim kemarau. Namun jangan salah jika kita semua mengunjungi suatu tempat di Kecamatan Playen, desa Bleberan…….disitu ada suatu tempat yang sangat elok, berlimpah air, hamparan sawah yang sangat subur dan tentu yang sedang naik daun dan sangat terkenal sekarnag adalah  tempat yang bernama Air Terjun Sri Getuk. Air di seputar tempat ini sangat melimpah karena memang beberapa mata air muncul dari  dalam tanah dan beberapa alirannya masuk melalui tebing yang yang sangat tinggi masuk ke  dalam Sungai Oya, sungai yang tidak pernah kering dan mengalir  sepanjang musim. Air terjun itu terpcah menjadi tiga bagian yang meluncur sangat deras..itulah indahnya Air Terjun Sri Gethuk di Kecamatan Playen Gunung Kidul.
13379280951935084481
dokumen pribadi
Jika kita ingin berekreasi ke Air Terjun Sri Gehtuk ini dari Yogyakarta kita akan menempuh jarak sekitar 45 km. Dari yogyakarta ke arah Gunungkidul kemudian naik tanjakan yang lumayan terjal di Piyungan dan bukit Pathuk Gunung Kidul. Terus kemudian akan melalui hutan negara di  Bunder terus sampai ketemu pertigaan traficlight di Gading kemudian belok kanan ke arah Playen.  Setelah sampai Playen belok kanan arah kecamatan Palihan dan sekitar 2 km kita akan ketemu pertigaan dan belok kanan. Di pertigaan tersebut kita sudah akan melihat banyak petunjuk jalan yang akan membimbing kita secara mudah untuk dapat menjangkau air terjun Sri Gethuk. Dari pertigaan tadi kita masih  harus menuempuh perjalanan lagi sepanjang 7 km. ya tinggal 7 km dan sudah lumayan dekat, tapi….eeiit…jangan salah karena jalan tersebut agak kurang baik dan cenderung rusak, jadi jalannya juga pelan pelan..memang sih saat itu beberapa bagian jalan sudah mulai diperbaiki dan aspal juga masih terasa baru. Namun rupaya masih lumayan panjang juga yang rusak jadi kita perlu musti hati hati. Satu setengah jam perjalanan kita sampai di lokasi.
1337928116467300963
dokumen pribadi
Asal muasal nama Sri Gethuk.
Menurut Pak Ngabdani Ketua Kelompok Tani yang mengelola wisata tersebut. Asal muasal nama Gethuk sebetulnya bukan makanan tradisional yang berasal dari singkong itu, tapi sebetulnya adalah Kethuk salah satu jenis perangkat gamelan jawa. Namun lidah kita lebih mudah menyebut Gethuk mengingat sebelumnya ada kata Sri, jadi hanyalah untuk memudahkan saja. Menurut beliau, pada jaman kakek-kakek buyutnya. Di seputar air terjun tersebut terdapat kerajaan lelembut yaitu semacam makhluk halus yang tentu tidak kasat mata. Pada hari dan saat saat tertentu konon di kerajaan tersebut sering spel atau latihan menabuh gamelan tersebut. Suara gamelan tersebut sangat nyaring di dengar oleh warga desa Bleberan. Nah suatu ketika ada sedikit keributan karena salah satu alat gamelannya hilang. Gamelan yang hilang itu namanya Kethuk. Maka terkenalah air terjun tersebut bernama Sri Kethuk..atau kemudian juga dan malah lebih dikenal dengan nama Sri Gethuk. Lokasi ini selanjutnya oleh pemerintah desa dikembangkan menjadi lokasi wisata dan dibuka sejak tahun 2007.
13379279461124248177
dokumen pribadi
Setelah sampai dilokasi parkir, ada dua cara untuk mencapai lokasi air terjun. Pertama dengan berjalan kaki melintasi areal persawaan sekitar 1.5 km atau yang kedua menuruni anak tangga yang sudah lumayan disemen menuju dermaga di tepi Sungai Oya untuk naik secamam perahu Gethek yang sdah dimodifikasi menjadi  lebih modern. Drum drum dari plastik ditata sedemikian rupa dan beri alas papan untuk berdiri penumpang serta diberi pagar besi untuk pengaman. Perahu ini muat sekitar 7-8 penumpang dan berjalan digerakkan oleh mesin diesel kecil untuk memutar turbin. Penumpang dikenai biaya Rp.7.500,- pulang balik per orang untuk naik perahu ini. Perahupun berjalan pelan kita bisa sambil memotret  dan mencari obyek-obyek yang cocok yang sangat indah sepanjang perjalanan 5 menit ini.
13379278401005589886
dokumen pribadi
Tapi tetap harus hati hati, tebing-tebing terjal seakan mengelilingi perjalanan  ini dan tetap waspada karena dalamnya air sungai bisa mencapai 15-20 m wow…hati-hati. Namun juga jangan terlalu khawatir, bagi kita yang takut akan air karena tidak bisa berenang tetap aman karena jalannya perahu sangat pelan. Kita juga bisa menyewa alat pelampung sebagai pengaman. Maka setelah sampai di lokasi air terjun kita dapat turun dari perahu dan bermain air disitu. Kita juga bisa memotret sesuka kita dan sepuas kita karena obyek disini sangat bagus dan sungguh indah. Bagi kita yang suka mandi di alam bebas juga dapat mandi di sungai  itu, jangan kuatir para pemandu wisata juga akan menyewakan pelampung dan kita dapat mandi di sungai secara puas dan aman disitu.
1337928238192814342
dokumen pribadi
Wisata air terjun Sri Gethuk sangat layak kita kunjungi sebagai salah satu alternatif wisata di Gunungkidul.
Kedepan pengelola obyek wisata juga masih mempunyai rencana untuk mengembangkannya menjadi wisata rafting, out bond, flying fox, dll. Namun demikian sampai saat ini masih terkendala oleh anggaran..semoga lekas teratasi. Amien.
28 Mei 2012
Sapardiyono
(Komunitas Peduli Lingkungan)
13379280662006045654
dokumen pribadi
133792792950395633
dokumen pribadi
1337928116467300963
dokumen pribadi
1337928238192814342
dokumen pribad

Senin, 01 Oktober 2012

KERAJINAN BAMBU

Kerajinan Bambu merupakan salah satu industri kreatif  Yogyakarta yang memiliki nilai seni dan budaya yang sangat tinggi serta digemari banyak wisatawan baik lokal maupun mancanegara. UKM Kerajinan Bambu  merupakan icon Dusun Brajan sebagai  Desa Wisata Budaya dan Sentra Kerajinan Bambu di Yogyakarta.   Lokasi Workshop UKM terletak di Dusun Brajan Desa Sendangagung Kecamatan Minggir Kabupaten Sleman  atau sebelah barat Kota Yogyakarta.  Beberapa UKM   merupakan Mitra Binaan  PT JASA RAHARDJA, Universitas Islam Indonesia dan didukung oleh DIKTI RI dengan pengembangan  pada aspek desain, teknologi  produksi dan pemasaran.  Produk-produk UKM Brajan sangat digemari karena memiliki keunggulan pada kualitas dan seni yang  tinggi  (high quality).  Keunggulan Produk Bambu brajan pada Desain produk yang selalu  baru dan senantiasa mengikuti trend market eskport  karena di desain oleh desainer profesional.  Proses produksi UKM  di brajan didukung dengan ketersediaan lebih dari 100 perajin dan  teknologi  produksi,  pengawetan dan pengeringan bambu yang efektif, efisien dan ramah lingkungan.  Siap melayani berbagai pesanan (order) dalam jumlah besar  via langsung dan online melalui website.


           Desa wisata Brajan terletak di Sendangagung Minggir Sleman Yogyakarta. Asal mula desa ini diambil dari nama Kyai Brojo Setiko yang merupakan cikal bakal atau orang yang pertama menetap di desa tersebut. Walaupun Brajan hanya sebuah desa kecil, namun masyarakatnya telah memiliki karya yang tidak hanya dikenal di Indonesia, namun juga telah menembus pasar internasional. Karya yang khas dari desa ini adalah kerajinan bambu.
            Di desa Brajan sebagai besar penduduknya bermatapencaharian sebagai perajin bambu. Awalnya jenis kerajinan yang dihasilkan tidak banyak jenisnya, hanya berupa besek dan ceting atau tempat nasi. Namun seiring dengan perkembangan jaman kerajinan bambu mengalami deversifikasi hingga saat ini telah menghasilkan lebih dari 110 jenis kerajinan bambu.
            Kerajinan bambu inilah yang membawa desa Brajan menjadi lebih berkembang dan sampai saat ini diakui sebagai desa wisata. Wisatawan dapat berkunjung untuk mempelajari karya-karya kerajinan dari bambu, sekaligus dapat membeli oleh-oleh hiasan dan kerajinan dari bahan dasar bambu khas desa Brajan.
            Selain kerajinan dari bambu, Brajan juga memiliki kesenian yang menjadi potensi wisata. Kesenian tersebut antara lain adalah Kuntulan (seni religius Islami). Campursari, Kerawitan, Cokekan, Shalawatan. Dan juga keindahan alam pedesaan yang masih alami dan keramahan masyarakatnya akan menjadi pengalaman tersendiri bagi para wisatawan.
            Dengan tinggal di Brajan para wisatawan diajak untuk menikmati eksotisme dan kenyamanan suasana yang alami di pedesaan. Akses menuju lokasi pun juga mudah karena jalan dapat diakses mudah dengan kendaraan roda dua maupun roda empat.

PROFIL DUSUN BRAJAN
Desa wisata Brajan terletak di Sendangagung Minggir Sleman Yogyakarta. Asal mula desa ini diambil dari nama Kyai Brojo Setiko yang merupakan cikal bakal atau orang yang pertama menetap di desa tersebut. Walaupun
Brajan hanya sebuah desa kecil, namun masyarakatnya telah memiliki karya yang tidak hanya dikenal di Indonesia, namun juga telah menembus pasar internasional. Karya yang khas dari desa ini adalah kerajinan bambu.
Di desa Brajan sebagai besar penduduknya bermatapencaharian sebagai perajin bambu. Awalnya jenis kerajinan yang dihasilkan tidak banyak jenisnya, hanya berupa besek dan ceting atau tempat nasi. Namun seiring dengan perkembangan jaman kerajinan bambu mengalami deversifikasi hingga saat ini telah menghasilkan lebih dari 110 jenis kerajinan bambu.
Kerajinan bambu inilah yang membawa desa Brajan menjadi lebih berkembang dan sampai saat ini diakui sebagai desa wisata. Wisatawan dapat berkunjung untuk mempelajari karya-karya kerajinan dari bambu, sekaligus dapat membeli oleh-oleh hiasan dan kerajinan dari bahan dasar bambu khas desa Brajan.
Selain kerajinan dari bambu, Brajan juga memiliki kesenian yang menjadi potensi wisata. Kesenian tersebut antara lain adalah Kuntulan (seni religius Islami). Campursari, Kerawitan, Cokekan, Shalawatan. Dan juga keindahan alam pedesaan yang masih alami dan keramahan masyarakatnya akan menjadi pengalaman tersendiri bagi para wisatawan.
Dengan tinggal di Brajan para wisatawan diajak untuk menikmati eksotisme dan kenyamanan suasana yang alami di pedesaan. Akses menuju lokasi pun juga mudah karena jalan dapat diakses mudah dengan kendaraan roda dua maupun roda empat

Kipas bambu

Kipas bambu

Box baju

Box baju

Tempat Tisu Mobil

Tempat Tisu Mobil

box barang

box barang

Tempat Permen

Tempat Permen

Tempat Tisu Makan

Tempat Tisu Makan

kap lampu

kap lampu